Jaga Kebugaran Koramil 02/Kaliangkrik Senam Bersama Forkopincam

    Jaga Kebugaran Koramil 02/Kaliangkrik Senam Bersama Forkopincam
    Fokopincam Kaliangkrik olahraga bersama

    MAGELANG - Anggota Koramil 02/Kaliangkrik dipimpin danramil Kapten Inf Ahmad Rohmat mengikuti kegiatan senam bersama yang diselenggarakan oleh Kecamatan Kaliangkrik, Jum'at (04/08/2023).

    Tubuh yang sehat merupakan modal utama seseorang untuk dapat melaksanakan kegiatan aktifitas dan bekerja dengan sehari hari dengan baik, sudah seharusnya kita harus selalu menjaga tubuh supaya tampil sehat dan bugar terhindar dari penyakit.

    Untuk memelihara kebugaran tubuh dan menunjang aktifitas dalam melaksanakan tugas sehari-hari Kecamatan Kaliangkrik menjadwalkan kegiatan Senam Bersama sebelum melaksanakan tugas. Kegiatan tersebut syelain menyehatkan badan juga untuk memupuk tali persaudaraan dan sinergitas antar Instansi.

    Dalam kesempatan tersebut, camat Kaliangkrik Suparyanto S.H mengatakan agar kita selalu menjaga kesehatan dan kebugaran kita, selain menjaga kebugaran melalui kegiatan ini kita bisa menjalin Silaturahmi bersama.

    "Kita upayakan kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan secara rutin, Koramil, Polsek, Puskesmas bisa semakin kompak, " ungkapnya.

    Senada dengan Camat Kaliangkrik, Kapten Ahmad Rohmad dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa kegiatan senam bersama Forkopincam merupakan kegiatan yang sangat positif karena bisa menjadi ajang silaturahmi.

    "Kegiatan ini sangat bagus, selain badan menjadi lebih bugar melalui kegiatan seperti ini kita bisa saling bertegur sapa dan semakin kompak, " tuturnya.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Baksos Mabes TNI Dalam Rangka Penanggulangan...

    Artikel Berikutnya

    Gembleng Mental Baja, Babinsa Koramil 17/...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak

    Ikuti Kami